Minggu, 11 Oktober 2009

Pengertian Cita-cita Tinggi

Dalam pandangan Ibnu Qoyyim rahimahullah, Cita-cita tinggi adalah (jiwa) yang tidak akan pernah terhenti kecuali kepada allah, tidak akan tergantikan dengan sesuatu apapun oleh selain-Nya.

Tidak rela ditukar oleh yang lain sebagai ganti-Nya, tidak akan menjual apa yang ia peroleh dari allah berupa kedekatan, kelembutan, kesenangan dan kegembiraan dengan harga yang murah dan fana.

Maka, cita-cita tinggi dibandingkan yang lainnya bagaikan burung yang terbang tinggi menjulang dengan burung-burung lain (yang ada di bawah). Ia tidak rela jatuh kebawah, tidak akan mudah tersentuh oleh penyakit hingga sampai kepada mereka, karena semakin tinggi cita-cita semakin jauh dari penyakit (virus) dan semakin rendah cita-cita maka akan mudah diserang oleh berbagai penyakit dari setiap arah.” (1)

Sumber :
DR. Muhammad Musa Syarief, Membangun Obsesi, Rambu-rambu Menuju Kebangkitan, Syaamil Cipta Media, Bandung, September 2003.

Baca Juga Artikel di Bawah ini sekarang :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Berikan Komentar Anda dan Berbagilah Di Sini.