Selasa, 30 Juni 2009

3 Syarat Agar Mampu Tetap Menggengam Mimpi Hingga Berhasil Meskipun Aral dan Rintangan Menghadang?

Mimpi sehebat apapun bisa goyah jika Anda tidak punya pondasi yang kokoh. Anda akan sangat mudah dan biasa membiarkan mimpi-mimpi sirna begitu saja. Padahal orang dekat Anda ternyata tidak lama kemudian berhasil mencapai seperti mimpi yang pernah Anda miliki. Tentu perasaan menyesal muncul "mengapa bukan saya yang berhasil? padahal saya lebih dahulu yang ingin berhasil seperti itu."

Berhentilah bermimpi dan mulailah bertindak. Stop Dreaming Start Action. Inilah ajakan permulaan saya untuk Anda. Selanjutnya supaya Anda tidak mudah terpengaruh oleh pihak luar dan membuat Anda mampu menggenggam mimpi Anda hingga Mimpi itu dapat Anda wujudkan, saya akan berikan resepnya buat Anda.

Sebelum dilanjutkan, saya mengajak kepada teman-teman yang punya blog untuk mencoba ikut kontes SEO yang diselenggarakan Joko Susilo dengan membidik kata kunci Stop Dreaming Start Action. Ada banyak multiefek yang bisa didapat jika menang Kontes SEO Stop Dreaming Start Action ini. Mari kita kembali ke bahasan.

Ada dua orang yang sedang melihat seekor Anjing. Yang satu menganggap Anjing berperilaku aneh dan menganggap anjing itu gila. Dan yang satunya lagi menganggap hal yang dilakukan Anjing seperti itu adalah hal biasa-biasa saja dan tidak ada keanehan. Mengapa bisa demikian? Anda akan tahu sebentar lagi!!!.

Seekor anjing terlihat sangat bengis mengejar kucing. Lari kesana loncat kesini. Kucing naik ke meja Anjing pun loncat dengan kuku siap menerkam. Kucing ngacir ke bawah kursi Anjing pun mengejar. Tiba-tiba suara sesuatu yang menghantam kaca jendela terdengar sangat nyaring. Ternyata kaca jendela pecah tertabrak anjing. Kucingpun terbirit-birit lari keluar ruangan dan anjingpun terus mengejar tak rela melepaskan begitu saja. Semakin lama kian terlihat anjing semakin emosi dan mengejar membabi buta namun kucing belum tertangkap juga.

Inilah cerita yang saya maksudkan. Tinggal sekarang pertanyaannya. Mengapa dari dua orang yang sedang melihat seekor Anjing tadi punya pemikiran dan pendapat yang berbeda? Padahal peristiwanya sama. Orang yang satu menganggap Anjing berperilaku aneh dan menganggap anjing itu gila. Dan oarng yang satunya lagi menganggap hal yang dilakukan Anjing seperti itu adalah hal biasa-biasa saja dan tidak ada keanehan.

Jawabanya adalah sangat sederhana: Yang satu melihat kucing. Yang satunya tidak melihat kucing.
Yang satu menganggap Anjing berperilaku aneh dan menganggap anjing itu gila karena ia tidak melihat kucing. Dan yang satunya lagi menganggap hal yang dilakukan Anjing seperti itu adalah hal biasa-biasa saja dan tidak ada keanehan karena ia melihat kucing.
Wajar saja orang yang satunya menganggap Anjing itu Gila, Stres, dan sebagainya karena ia tidak melihat kucing yang sedang dikejar. Semoga Anda mengerti maskud saya atas cerita ini.

Saya ibaratkan sebuah mimpi atau tujuan adalah kucing dan pemilik mimpi itu adalah Anjing. Jika pemilik mimpi itu adalah Anda tentu apapun yang Anda lakukan adalah sangat logis dan masuk akal karena anda melihat seekor kucing- sebuah tujuan. Ini tentu sangat aneh bagi mereka karena mereka tidak melihat tujuan yang sedang Anda kejar.

Kadang orang begitu santai mengatakan kepada Anda hal-hal yang bisa membuat Anda lemah dan tidak bersemangat. Dan memang itulah sifat orang sebagai mana yang digambarkan oleh sebuah kisah Lukmanul Hakim dan anaknya saat menunggang keledai. Semua tindakan pasti dikomentari. Tidak ada benarnya. Jika semangat Anda mengendur karena komentar dan pengaruh luar berarti Anda sedang merugikan diri Anda sendiri sementara orang lain tidak sadar atas komentarnya bahwa Anda menjadi pesimis karenanya. Jangan membuat Anda lemah karenanya karena Anda sajalah satu-satunya orang yang tahu persis apa yang terjadi pada diri Anda.

Apapun yang terjadi menerpa Anda, apapun yang terjadi merintangi Anda dalam melakukan aksi menuju mimpi Anda, yang harus anda lakukan Adalah Genggam Mimpi Anda hingga mimpi itu terwujud. Ada
Tiga Syarat yang akan membuat Anda Mampu Tetap Menggengam Mimpi Hingga Berhasil Meskipun Aral dan Rintangan Menghadang, meliputi :
  1. Jangan Hiraukan Omongan Orang. Ingat Cerita dua orang yang melihat anjing yang sama tetapi memiliki pemikiran berbeda. Bisa juga Anda buka kisah Lukmanul Hakim Dan Anaknya Ketika Menunggang Keledai. Anda akan paham dan sekaligus terhibur. Biarkan orang mengatakan apapun ia tidak melihat kucing tapi anda melihat. Komentar negatif orang tidak akan pernah membuat menjadi berubah lebih baik. Tidak ada
  2. Jangan Lihat Realita Anda Saat Ini Tapi Lihatlah Gambaran Mimpi Anda. Seperti apapun keadaan Anda saat ini janganlah membuat Anda pesimis. Mulailah melangkah. Start Action. Saya tidak akan berhasil meraih beberapa mimpi saya jika 2 tahun silam mimpi itu saya kubur. Kini mimpi-mimpi itu sudah mulai terwujud satu persatu. Salah satunya adalah pendapatan saya sekarang 2000 persen lebih jika dibandingkan tahun 2005. Anda boleh percaya boleh tidak. Biarkan Anda gagal ,biarkan Anda kecewa, biarkan dikomentari ini dan itu tetapi selama anda terus bertindak sesuai rencana Anda berati Anda sudah berada dijalur yang tepat.
  3. Yakin Bahwa Menuju Sukses Pasti Ada Kegagalan dan Kekecewaan. Kegagalan dan kekecewaan sebagai tanda bahwa Anda benar-benar sudah mulai bertindak. Anda akan menemukan di setiap lembaran kisah orang-orang sukses akan terdapat satu cerita didalamnya mengisahkan sebuah kegagalan. Mereka yakin tidak ada kesuksesan tanpa ada kegagalan. Kesuksesan dan kegagalan seperti dua sisi uang logam yang mustahil untuk dipisahkan. Disini Anda dituntut untuk belajar banyak mengenai kegagalan dan Anda akan mendapatkannya di Blog ini juga lewat email Anda.
Berikan Komentar, kritikan, saran dan pendapat anda pada kotak komentar. Keterlibatan Anda sangat bermanfaat buat orang lain.

Semoga Anda memahami apa yang tadi diuraikan membuat Anda tidak ada lagi sikap negatif terhadap kegagalan. Akhirnya di dalam diri Anda senantiasa terpompa semangat yang menggelora hingga mimpi-mimpi Anda terwujud. Jika sudah punya mimpi maka pokuskan kepada mimpi itu dan stop mimpi yang lain lalu mulailah bertindak. Stop Dreaming Start Action.

Artikel yang masih berhubungan dengan Stop Dreaming Start Action :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Berikan Komentar Anda dan Berbagilah Di Sini.