Selasa, 19 Januari 2010

Percepat Sukses Anda Dengan melihat Apa Kemungkinan-kemungkinanya Bukan Hanya Melihat Apa Adanya

Bagaimana sesuatu yang anda lihat itu mengandung potensi yang bisa mengatar anda lebih cepat sukses?

Ketika anda pergi kedapur atau sedang makan dirumah makan yang anda sukai. Anda pasti melihat salah satu perkakas atau alat makan bernama garpu.

Apa yang terbersit dalam benak Anda ketika melihat sebuah garpu? Spontan Anda akan menjawab bahwa garpu adalah alat untuk makan.

Semua orang pun pasti mengetahui bahwa garpu adalah salah satu alat untuk makan. Tidak ada perdebatan menganai hal ini.

Namun apakah Anda tahu ada fungsi atau manfaat lain dari sebuah garpu. Dalam beberapa hal atau dalam konsisi tertentu garfu memiliki fungsi lain.

Ketika Anda tiba-tiba diserang seekor Anjing ganas maka garpu itu bisa anda gunakan sebagai senjata, minimalnya untuk menakut-nakuti anjing itu.

Jika anda tiba-tiba diserang oleh orang yang hendak mencelakai Anda maka garfu itu bisa anda gunakan sebagai senjata. Jika Anda senang membuat koleksi pisau maka garfu itu bisa anda tempa menjadi sebuah pisau.

Jika anda tidak memegang batu untuk dilemparkan maka garpu itu bisa anda gunakan sebagai gantinya.

Jika lemari pajangan (miswar) dirumah Anda kosong maka Anda bisa mengisi salahsatunya dengan garpu. Dan garpu sekarang sudah dipakai untuk manik-manik yang diberikan kepada para undangan dalam acara pernikahan atau hajatan. Lainnya silahkan anda sebut sendiri...ya.

Sekarang Anda mulai mengerti apa maksud saya. Anda bisa melihat potensi dibalik apa yang tampak anda lihat.

Ini akan membuat Anda menjadi lebih maju dibanding teman-teman Anda yang lain. Anda akan menjadi melesatlebih cepat dibanding kawan-kawan Anda.

Caranya bagaimana? Yaitu dengan melihat Apa Kemungkinan-kemungkinanya Bukan Hanya Melihat Apa Adanya.

Anda akan lebih memahami hal ini setelah membaca sebuah cerita berikut mengenai Meningkatkan Potensi Pendapatan dengan Melihat kemungkinan-kemungkinan.

Semoga Anda bisa mengambil manfaat dari uraian ini.

Terima Kasih
Atas kunjungan Anda

Apa tanggapan Anda mengenai tulisan ini?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Berikan Komentar Anda dan Berbagilah Di Sini.